AMBON-PPID, Wali Kota Ambon, Richard Louhenapessy, SH meresmikan gedung SMK Jaya Negara yang berlokasi di Kelurahan Pandan Kasturi, Kecamatan Sirimau, Ambon.
Peresmian gedung SMK yang berada di bawah naungan Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Jaya Negara ini, Sabtu (9/11) dirangkai dengan kegiatan Gebyar Anti Korupsi yang dilaksanakan di lokasi sekolah tersebut.
Wali Kota dalam sambutannya memberi apresiasi positif atas penyelenggaraan Gebyar Anti Korupsi yang merupakan kegiatan edukatif demi meningkatkan pemahaman dan kesadaran siswa terhadap upaya pencegahan korupsi.
“Gerakan Anti Korupsi menjadi prioritas pemerintah, karena merupakan musuh utama bagi Negara,”katanya.
Dikatakan, kegiatan-kegiatan Anti Korupsi adalah gerakan untuk meningkatkan rasa cinta kepada bangsa dan Negara sebab hanya mereka yang peduli dan memiliki komitmen tinggi yang dapat melaksanakannya.
“Mari kita terus memberikan dukungan terhadap gerakan Anti Korupsi. Hal ini tidak akan pernah berhenti smpai negara ini betul-betul berada di kondisi yang baik,” jelas Wali Kota.
Terlepas dari hal itu, Wali Kota juga memberi apresiasi kepada LKP Jaya Negara yang sejak tahun 2004 telah memberikan kontribusi dalam peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) kota Ambon khususnya di bidang Teknologi Informatika (TI).
“Cukup banyak perguruan tinggi yg ada di kota ini, tetapi tidak semua dapat mengisi kevakuman dan kekurangan tenaga-tenaga terampil pada bidang TI. Jaya Negara dapat mengisi kevakuman itu,” jelasnya.
Wali Kota mendandaskan pihaknya terus member dukungan bagi LKP Jaya Negara sembari berharap agar lembaga itu dapat mengarahkan diri ke arah pendidikan formal berakreditasi minimal B.
Menurut Wali Kota, akreditasi sangatlah penting, karena kedepan hanya lembaga pendidikan formal yang memiliki akreditasi minimal B yang lulusannya dapat mengikuti test CPNS
“Olehnya itu, SDM menjadi kata kunci dalm upaya meingkatkan status lembaga pendidikan. Saya himbau agar hal ini diperhatikan, karena tidak menutup kemungkinan pada waktunya lulusan LPK ini juga bisa dipertimbangkan mengikuti test CPNS dengan akreditas yg dimiliki,” tandasnya. (*/WP)