Peringati HKG, TP – PKK Gelar Seminar Parenting

AMBON,PPID – Tim Penggerak (TP) PKK Kota Ambon menggelar Seminar Parenting dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-52 Tahun 2024.

Seminar ini dibuka oleh Pj. Ketua TP – PKK Kota Ambon, Lisa Wattimena, Selasa (2/4/24) di Hotel Manise, dengan peserta para orang tua dan kader Posyandu.

Wattimena dalam sambutannya mengakui lewat kegiatan ini, TP  – PKK Kota Ambon ingin bersama – sama dengan pemerintah, berupaya sebisa mungkin untuk mewujudkan sumber daya manusia yang adalah generasi penerus kota Ambon yang maju, dan mandiri, serta berkarakter unggul, untuk kemajuan Indonesia.

Diungkapkan, pengasuhan berbasis keluarga atau yang dikenal sebagai Parenting merupakan pengasuhan yang melibatkan peran orang tua atau keluarga dalam mendidik anak.

“Hal ini menjadi sangat penting dalam mendukung tumbuh kembang anak dengan baik karena orang tua adalah cerminan bagi seorang anak yang bisa dilihat dan ditiru oleh anak dalam keluarga. Sehingga sebagai orang tua, kita perlu memahami bahwa tidak semua anak sama, masing – masing anak dengan keinginan dan keunikannya tersendiri,” bebernya.

Wattimena mengingatkan dalam rangka mengarahkan anak agar memiliki kepribadian yang baik, orang tua wajib memberikan teladan dalam kehidupan sehari – hari.

“Hal ini juga yang harus dipahami oleh para kader Posyandu ketika melayani anak – anak dan memberikan edukasi yang baik bagi orang tua untuk tetap memperhatikan tumbuh kembang anak melalui penerapan pola asuh yang baik pula,” terangnya.

Sebagai Pj. Ketua TP-PKK yang juga adalah Mama Parenting Kota Ambon, dirinya berharap ada komitmen bersama dalam peningkatan peran aktif kader untuk menggerakan individu, keluarga dan masyarakat, kesadaran bersama para Orang tua, keluarga, dan masyarakat, untuk mendorong dan meningkatkan kualitas hidup keluarga dan masyarakat kota Ambon dalam mewujudkan sumber daya manusia kota Ambon yang sehat dan unggul.

Dalam kegiatan ini turut diserahkan paket bantuan dari TP – PKK Kota Ambon kepada perwakilan kader Posyandu. (MCAMBON)

Please follow and like us:

Comments are closed.