Bangun Budaya Kesiapsiagaan Siswa Lewat Sosialisasi Manggurebe Siaga Bencana

Ambon,PPID – Dalam upaya membangun Budaya Siaga, Budaya Aman dan Budaya Pengurangan Resiko dalam menghadapi Bencana, Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon lewat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Ambon bekerjasama dengan BPBD Provinsi Maluku menggelar sosialisasi Walikota Mengajar.

Kegiatan Sosialisasi bertajuk Manggurebe Siaga Bencana yang berlangsung di Ballroom Maluku City Mall, Jumat (14/12) diperuntukkan bagi siswa-siswi SMP se-Kota Ambon.

Dalam sambutan tertulis Walikota yang dibacakan Sekretaris Kota (Sekkot) Ambon, A.G.Latuheru menjelaskan, Kota Ambon termasuk daerah rawan bencana, selain karena wilayah perairan Maluku yang berada pada pertemuan tiga lempeng, juga karena kondisi topografi Ambon sendiri yang sebagian besar daerah perbukitan dan berlereng dengan curah hujan sedang hingga lebat.

“Perairan Maluku berada pada pertemuan tiga lempeng penyusun kulit bumi, yakni Indo-Australia, Eurasia dan Pasifik. Lempengan tersebut bergerak bebas, sehingga seringkali menimbulkan tumbukan atau subduksi
yang dapat menimbulkan gempa,” Terang Sekkot.

Dengan demikian, Lanjut Sekkot, diperlukan kesiapsiagaan atau upaya-upaya mitigasi baik dari tingkat pemerintah maupun masyarakat, termasuk para siswa didalamnya untuk mengurangi resiko akibat bencana.

“Salah satu cara meningkatkan kesiapsiagaan adalah meningkatkan kapasitas. Peningkatan pengetahuan soal bencana dan bagaimana memitigasi dampaknya memang sudah menjadi kebutuhan yang tidak bisa diabaikan,” Kata Sekkot.

Mitigasi bencana perlu terus ditingkatkan sejak dini kepada siswa-siswi, mengingat para siswa-siswi juga mempunyai kemampuan untuk memberikan informasi yang bermanfaat dalam mengurangi resiko bencana.

“Diharapkan, lewat sosialisasi Kegiatan Walikota Mengajar yang dilaksanakan, dapat meningkatkan pemahaman para siswa dalam mengurangi resiko bencana di Kota Ambon,” Tutup Sekkot. -MCAmbon, MP-.

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *