Pemkot Gelar Safari Ramadhan, Warga Terima Takjil dan Paket Sembako

AMBON,PPID – Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon, Senin (18/4/2022) memulai rangkaian Kegiatan Safari Ramadhan Tahun 1443 H di Negeri Laha, Kecamatan Teluk Ambon.

Wakil Wali Kota (Wawali), Syarif Hadler, hadir langsung dalam kegiatan yang dipusatkan di Masjid Al Zam – zam, Dusun Air Manis, sambil membagikan takjil dan 100 Paket Sembako kepada warga. Turut mendampingi Wawali, Para Asisten, Camat dan Pimpinan OPD di Lingkup Pemkot.

Sebelumnya, Wawali dalam sambutannya mengatakan, Safari Ramadhan Pemkot kali ini menjadi yang terakhir bagi dirinya dan bagi Wali Kota Ambon, Richard Louhenapessy yang akan mengakhiri masa jabatan pada 22 Mei mendatang.

“Kurang lebih satu bulan lagi, saya dan pak Wali Kota akan mengakhiri seluruh tugas di Pemkot Ambon, tetapi tidak berarti sesudah itu kita hilang. Doa kami menyertai kota ini agar terus maju dan berkembang setara dengan kota lainnya di Indonesia,” katanya.

Terkait dengan Kegiatan Safari Ramadhan Pemkot, Wawali menuturkan bahwa sesuai dengan Surat Edaran Kementerian Agama dan diperkuat SE Wali Kota Ambon, maka Pejabat dan ASN dilarang mengadakan Buka Puasa bersama.

“Sesuai dengan anjuran dan edaran Pemerintah Psuat dan dipertegas Oleh Wali Kota, kita dilarang mengadakan buka puasa bersama. Sebab itu, Kegiatan Safari Ramadhan tahun ini hanya dilaksanakan dengan membagikan takjil dan bantuan sosial berupa sembako bagi warga yang membutuhkan,” terangnya.

Sementara itu, Ketua MUI Kota Ambon, Muhammad Rahajamtel dalam tausiahnya di hadapan warga, menjelaskan pentingnya bersyukur kepada Allah SWT atas segala nikmat yang diberi terlebih khusus di bulan Suci Ramadhan.

Dirinya menandaskan rasa sykukur itu harus diwujudkan dengan berbagai kepada sesama, sebagaimana yang dilakukan oleh Pemkot Ambon dalam Safari Ramadhan.

Untuk Diketahui, Safari Ramdahan Pemkot Ambon 1443 H direncanakan berlangsung pada 5 (lima) titik lokasi meliputi 4 (empat) kecamatan di Kota Ambon pada 18 – 22 April 2022.

Selain di Dusun Air Manis – Laha, titik lokasi selanjutnya berturut – turut yakni di Masjid Al Ijtihad, Dusun Air Ali Negeri Rumah Tiga, Masjid Al- ijtihad Desa Waiheru, Pondok Pessantren Al Ishaka-Ahuru Negeri Batu Merah, dan Masjid At-Taubah Kelurahan Waihaong. (MCAMBON)

Please follow and like us:

Comments are closed.