Ambon–PPID, Kota Ambon berhasil meraih penghargaan nominasi prestasi kinerja tertinggi tahun 2017 dari 98 Kota di seluruh Indonesia. Penghargaan Nominasi Prestasi kinerja tertinggi diterima langsung oleh Penjabat WaliKota Ambon yang diberikan oleh Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) RI Jend. Purn. DR. H. Wiranto dan Menteri Dalam Negeri RI Cahyo Kumolo di alun-alun Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur.
Kegiatan yang berlangsung dibawah sorotan tema ‘Dengan Semangat Otonomi Daerah Kita Tingkatkan Kinerja Pelayanan Publik Melalui E-Goverment’ dimana, dalam kegiatan itu turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Ketua DPD RI Nono Sampono, Gubernur Jawa Timur, Wakil Gubernur Maluku Zeth Sahuburua, pejabat negara dan pejabat pemerintah.
Menkopolhukam RI. H. Wiranto dalam sambutan Republik Indonesia Jend. Purn. DR. H. Wiranto mengakui, otonomi daerah diwujudkan dengan pelayanan pubik yang prima, karena itu sejak dimulai otonomi daerah sejak tahun 2000 ada berbagai hal yang dicapai. “Capaian kinerja yang diterima masing-masing provinsi, kabupaten dan kota masih bervariasi ada yang tinggi, sedang dan rendah sehingga, dibutuhkan kejasama yang solid,” terangnya.
Sedangkan Wakil Gubernur Maluku Zeth Sahuburua mengatakan, pihaknya memberikan apresiasi yang tinggi kepada Walikota yang telah bekerja keras bersama seluruh aparatur sehingga, mendapat penghargaan terbaik pada tingkat nasional. “Saya bersyukur dan berterima kasih kepada Penjabat WaliKota Ambon yang telah menerima penghargaan terbaik, ” terangnya. Dia mengakui, selama ini Kota Ambon memiliki prestasi yang luar biasa sehingga, pihaknya merasa sangat bangga dengan Kota Ambon.
“Saya senang sekali karena, banyak prestasi yang diterima Kota Ambon sehingga, dapat mengangkat harkat dan martabat kita karena, dari 11 kabupaten dan kota di Maluku diiwakilkan oleh Kota Ambon,”akuinya.
Dia mengatakan, kedepan bukan saja Kota Ambon yang meraih prestasi namun, kabupaten dan kota yang lain di Maluku dapat meraih prestasi yang diberokan Pemerintah. “Saya harap di waktu yang akan datang bukan saja Kota Ambon tapi, kabupaten dan kota lain di Maluku dapat meraih prestasi,” ungkapnya. Dia menjelaskan, selama ini Provinsi Maluku berada pada daerah kepulauan sehingga, kesulitan untuk meraih prestasi yang diberikan Pemerintah. ” Tantangan yang dihadapi kita daerah kepulauan sehingga, kondisi geografis yang menyebabkan kabupaten lain kesulitan memperoleh prestasi untuk diraih, “jelasnya.
Dia berharap, Kota Ambon dapat mempertahankan prestasi yang ada. “Untuk mempertahankan tidak gampang tapi meraih sangat sulit,” tandasnya. Sementara itu, Penjabat WaliKota Ambon Frans J. Papilaya menambahkan, bertepatan dengan hari otonomi daerah Pemerintah Pusat memberikan penghargaan kepada provinsi, kabupaten dan kota yang memiiki kinerja terbaik. “Dari hasil penilaian Pempus ternyata Kota Ambon termasuk dari lima kota yang diberikan penghargaan tertinggi kinerja terbaik di Indonesia,”ujarnya.
Dia mengatakan, kita patut bersyukur karena, Kota Ambon masih dipercaya sebagai salah satu kota terbaik penyelenggaraan kinerja terbaik. “Apa yang diterima kota ambon saat ini hadir dari pemimpin terdahulu yang sudah memberikan banyak terkait upaya pemerintah dalam meningkatkan kinerja sehingga Kota Ambon menerima nominasi tertinggi di Indonesia,”paparnya.
Dia mengakui, penghargaan yang diterima Kota Ambon akan memberikan dorongan semangat bagi Aparat Sipil Negara (ASN) untuk meningkatkan kinerja. “saya berharap tahun kedepan kita dapat pertahankan dengan prestasi yang telah diterima dari Pempus,”terangnya.
Dia menyampaikan, terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah membantu sehingga, Kota Ambon dapat meraih prestasi terbaik. “Sebagai Penjabat WaliKota Ambon saya sampaikan terima kasih kepada semua ASN dan masyarakat atas komitmen untuk membangun Kota Ambon dalam memberikan pelayanan publik terbaik,”tandasnya.