Beri Motivasi, Walikota Ramah Tamah Dengan Atlet PON Kota Ambon.

AMBON,PPID – Walikota Ambon, Richard Louhenapessy, selaku Ketua Umum KONI Kota Ambon, bersama Wakil Walikota (Wawali) Syarif Hadler, yang adalah Wakil Ketua KONI Kota Ambon dan Sekretaris Kota (Sekot) A.G Latuheru, selaku Ketua Harian KONI Kota Ambon, beramah tamah dengan 27 atlet dan 20 pelatih asal Kota Ambon yang akan mengikuti PON XX tahun 2021 di Papua pada 2 – 15 Oktober nanti.

Ramah tamah ini dilakukan pada Minggu (05/09/2021) di ruang Vlisingen Balai Kota Ambon.

Walikota dalam arahannya memberikan motivasi dan semangat kepada para atlet,pelatih serta ofisial agar dapat meraih 8 medali emas yang ditargetkan.

Pada kesempatan itu, Walikota selaku Ketua Umum KONI Kota Ambon juga memberikan uang saku bagi atlet dan pelatih.

“Ini bukan stimulan,hanya uang saku tambahan yang diberikan oleh KONI Kota yang kebetulan juga Ketuanya itu adalah Walikota Ambon,”ungkapnya.

Dirinya mengingatkan, setiap orang adalah patriot di bidangnya. “Kita adalah Patriot Pendidikan, Patriot Kesehatan, Patriot Pembangunan dan ada Patriot Olahraga, itu ada pada saudara-saudara yang hari ini kita akan lepaskan saudara untuk berjuang di PON Papua,”tandasnya.

Sebagai bentuk penghargaan bagi patriot olahraga, ditengah kesibukan yang luar biasa, Walikota mengambil waktu khusus di hari minggu untuk bertemu dan memberikan dorongan kepada para atlet.

” Bukan itu saja, pada waktunya saya Pak Wawali, dan Pak Sekot, kami akan berangkat dan memberikan semangat bagi saudara di lapangan, baik di Jayapura, Timika, maupun Merauke,” ungkap Walikota.

Dirinya mengingatkan, kontingen Maluku identik dengan kontingen Ambon, karena sumbangsih kontribusi terbesar itu ada pada para pelatih dan atlet dari kota ini. Oleh karena itu Walikota berharap, para atlet dapat berjuang habis-habisan.

“Yang paling utama itu adalah soal kesetiaan dan disiplin, kalau ada kurang-kurang sana sini, dapat dimaklumi karena tidak ada orang yang sempurna,”ucapnya.

Menurutnya, lawan para atlet yang paling berat adalah diri sendiri dan media sosial. (Medsos) yang seringkali

“Kita belum bertanding saja opini yang berkembang bahwa atlit dan kontingen Maluku tidak diperhatikan dengan baik. Belum lagi kita berangkat, sudah ramai isu di medsos, bahwa ada yang mengundurkan diri karena bonus tidak jelas, seakan-akan atlet kita ini matrealistis. Itu tidak benar,” tegasnya.

Terkait bonus, Walikota mengatakan sudah pasti akan diberikan bagi atlet berprestasi namun hal tersebut tidak perlu digembar – gemborkan.

“Saudara mendapatkan medali, KONI Pusat akan melirik saudara untuk membuat yang terbaik buat Indonesia. Tunjukan saudara punya prestasi, itu tujuan utama,”tandasnya.

Sementara itu dalam laporannya, Sekot Ambon, A.G Latuheru, selaku Ketua Harian KONI Kota Ambon, mengatakan, untuk PON XX di Papua, 27 atlit dan 20 pelatih asal kota Ambon dipanggil oleh KONI Provinsi Maluku untuk mengikuti pemusatan latihan daerah atau Pelatda Maluku sejak januari 2020.

“Pelatda dilakukan pada dua lokasi, yaitu wisma atlit Karpan dan balai pelatihan dan penyuluhan perikanan di Poka. Dalam perjalan Pelatda, satu atlit kita asal Kota Ambon meninggal dunia, dan digantikan juga atlit asal Kota Ambon. Satu atlit mengalami cedera serius,” ujarnya.

Dikatakannya, kontingan Maluku akan diberangkatkan ke Papua secara variatif yaitu melalui empat kelompok terbang atau kloter, disesuaikan dengan waktu pertandingan perlombaan dari cabang olahraga masing -masing.

“Lokasi bertanding di Kota Jayapura Kabupaten Jayapura, Kabupaten Timika, dan Kabupaten Merauke. Di kota Jayapura 6 cabang olahraga yaitu dayung, karate, layar, selam, taekwondo, dan tinju. Kabupaten Jayapura; Muay Thai dan Kempo. Kabupaten Timika; Atletik dan Panjat Tebing. Sementara Kabupaten Merauke; anggar, motor, catur dan wushu,”bebernya.

Latuheru menandaskan, dalam PON XX ini, KONI Maluku menargetkan 8 mendali emas. Dan dari 8 mendali emas itu, atlit asal Kota Ambon diperkirakan akan menyumbangkan 5 medali emas. (MCAMBON)

Please follow and like us:

Comments are closed.