AMBON_PPID, Penjabat Walikota Ambon, Ir. Frans J. Papilaya, M.Si, membuka Safari Natal Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon di Kecamatan Teluk Ambon Baguala, Senin (19/12) di Gereja Lahai Roi, GPM Lateri, yang ditandai dengan pembakaran lilin Natal.
Safari Natal ini merupakan Safari Natal ketiga yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Ambon, setelah sebelumnya Safari Natal sukses diselenggarakan di Kecamatan Leitimur Selatan (Leitisel) dan Kecamatan Teluk Ambon.
Penjabat Walikota Ambon dalam sambutannya mengatakan bahwa Safari Natal Pemkot Ambon ini merupakan implementasi makna Natal oleh Pemerintah kepada masyarakat, sekaligus sebagai bentuk pembaharuan komitmen dalam melaksanakan tugas dan pengabdian untuk melayani masyarakat.
Papilaya juga mengajak masyarakat kota Ambon turut mendukung seluruh program dan agenda Pemkot melalui doa-doa yang dipanjatkan kepadaTuhan.
Sementara itu, dalam refleksi Natal oleh Pdt. N. Rutumalessy, yang diambil dari Injil Lukas mengajak seluruh umat Kristiani di Kota Ambon, untuk menghadirkan damai sejahtera Allah dan membuat perayaan Natal menjadi berarti, dengan berdamai dengan Tuhan, berdamai dengan diri sendiri, dan berdamai dengan orang lain.
Serupa dengan Safari-Safari Natal Pemerintah Kota Ambon sebelumnya, dalam safari Natal di kecamatan Teluk Ambon Baguala ini, juga dilakukan penyerahan bingkisan Natal dari Pemerintah Kota Ambon kepada warga kurang mampu, yang dilakukan secara simbolis oleh Penjabat Walikota Ambon yang didampingi Camat Teluk Ambon Baguala, Meggy M. Lekatompessy, SSTP. (RA)